Minggu, 08 Februari 2009

Gambaran umum statistika Deskripftif dengan statistika Infrensia

Generalisasi yang berhubungan dengan inferensia statistik selalu mempunyai sifat tak pasti, karena kita mendasarkan pada informasi parsial yang diperoleh dari sehagian data. Untuk mernperhitungkan ketakpastian ini pengetahuan mengenai teori peluang mutlak diperlukan. Dengan membuang beberapa bukti yang memerlu­kan pengetahuan kalkulus diferensial dan integral, seseorang dapat mempelajari prosedur-prosedur statistik cukup banyak dengan berbekal hanya aljabar yang diperolehnya di sekolah menengah atas.

Semua usaha telah ditempuh untuk disajikan, sehingga semua bidang studi dapat mengambil manfaat sebesar-besarnya, apakah itu bidang ilmu pengetahuan alam, psikologi, bisnis, pertanian, ataupun kedokteran. Teknik dasar bagi pengumpulan dan analisis data adalah sama, tidak tiergantung pada bidang terapannya. Misalnya seorang ahli kimia melaksanakan suatu percobaan yang melibatkan tiga peubah dan kemudian mengukur jumlah produk yang dihasilkan­nya. Hasilnya kemudian dianalisis dengan prosedur statistik. Prosedur yang,sama dapat pula digunakan untuk menganalisis hasil gabah yang dipemleh dari suatu percobaan pernupukan yang menggunakan tiga macam pupuk; at.rupun untuk menganalisis banyaknya produk yang cacat yang dihasilkan oleh tiga huah mesin. Banyak metode statistik yang pada mulanya diterapkan dalam` bidang pertanian kemudian terbukti bermanfaat pula bagi bidang-bidang terapan lainnya.

Pada masa kini banyak perusahaan yang berpandangan maju mempekerjakan statistikawan untuk ditempatkan pada bagian proses pengendalian rnutu, atau membantu dalam program-program periklanan serta penjualan hasil produknya. Dalam bisnis, statistikawan dapat berperan dalam pengarribilan keputusan, mcnganalisis data deret waktu, atau rnernbuat bilangan indeks. Mem,rng, statistika adalah suatu alat ampuh jika diterapkan dengan henar. Penggunaan prosedur statistik secara sembarangan hanya akan membawa pada kesimpulan yang salah. Kita harus berhati-hati untuk menerapkan hanya prosedur yang benar dan efisien pada suatu kondisi tertentu, agar memperoleh informasi maksimum dari data yang dimiliki.

Prosedur yang digunakan untuk menganalisis kelompok data bergantung pada metode yang digunakan untuk mengumpulkan data tersebut. karena alasan ini, sangatlah diharapkan agar para peneliti atau siapa saja yang menggunakan statistika untuk berkonsultasi dengan statistikawan sejak dari awal perencanaan sampai hasil akhirnya dianalisis dan disimpulkan Read More......

apa yang dimaksud dengan metode statistika ?

Metode statistik adalah prosedur-prosedur yang digunakan dalam pengumpul­an, penyajian, analisis, dan penafsiran data. Kita akan mengelompokkan metode­-metode tersebut ke dalam dua kelompok besar, yaitu statistika deskriptif dan inferensia statistik. Pertama-tama marilah kita menengok ke statistika deskriptif.

Read More......

sampel acak sederhana

DEFINISI sampel Acak Sederhana. Suatu contoh acak sederhana n penga­matan adalah suatu contoh yang dipilih sedemikian rupa sehingga setiap himpunan bagian yang berukuran n dari populasi tersebut mempunyai peluang terpilih yang sama.

Untuk populasi terhingga yang kecil, proses pengambilan contoh acak sederhana relatif mudah, namun dengan semakin besarnya populasi, proses ini menjadi semakin rumit. Untuk populasi terhingga yang kecil kita dapat menuliskan setiap anggota pada sepotong kertas kecil dan memasukkan ke dalam suatu wadah. Untuk mendapatkan contoh acak berukuran S, misalnya, kita cukup mengambil lima potong kertas dari wadah tersebut. Jika potongan-potongan kertas itu diaduk merata, maka setiap lima potong kertas mempunyai peluang terpilih yang sama.

Metode pengambilan contoh acak sederhana demikian ini dapat menjadi semakin rumit dan makan waktu bila populasinya semakin besar. Selain itu dapat timbul pertanyaan apakah semua potongan kertas tersebut telah benar-benar tercampur merata atau belum sebelum pengambilan contoh dilakukan. Sebuah cara yang lebih baik dan mungkin lebih menghemat waktu ialah dengan menggunakan tabel angka acak.

Read More......

apa itu sampel ?

DEFINISI Sampel.Sampel adalah suatu himpunan bagian dari populasi.

Kalau kita menginginkan kesimpulan dari contoh terhadap populasi menjadi sah, kita harus mendapatkan contoh yang mewakili. Kita sering kali tergoda untuk mengambil anggota populasi yang memudahkan kita. Cara demikian ini dapat membawa pada kesimpulan yang salah mengenai populasi. Prosedur pengambilan contoh yang menghasilkan kesimpulan yang konsisten terlalu tinggi atau terlalu rendah mengenai suatu ciri populasi dikatakan berbias. Untuk menghilangkan kemungkinan bias ini, kita perlu mengambil contoh acak sederhana, atau lebih singkat lagi sampel acak.

Read More......